Indonesia – Meksiko Pertemukan Universitas Sam Ratulangi dan Universidad Anahuac Cancun secara Daring Tingkatkan Kerja Sama Pendidikan
Untuk mendorong kerja sama pendidikan antara Indonesia dan Meksiko, KBRI Mexico City terus mempertemukan secara daring berbagai universitas di Indonesia dan Meksiko. Belum lama ini, KBRI Mexico City pertemukan Universitas Sam Ratulangi, Manado (UNSRAT) dan Universidad Anahuac Cancun, Cancun untuk membahas potensi kerja sama antara kedua universitas (20/04/2021).
Pertemuan diawali dengan perkenalan masing-masing universitas yang dilanjutkan dengan pembahasan kemugkinan-kemungkinan yang dapat dikerjasamakan di masa mendatang oleh kedua belah pihak. Ekonomi dan bisnis, kedokteran, merupakan bidang yang menarik minat keduanya untuk dapat menjalin kerjasama. Selain itu, Universidad Anahuac Cancun juga berminat untuk bekerja sama dalam pembelajaran jurusan ilmu perikanan dan kelautan dari UNSRAT yang menjadi salah satu jurusan andalan dari UNSRAT.
Di sisi lain, UNSRAT berminat untuk bekerja sama dengan Universidad Anahuac Cancun dalam hal pembelajaran Bahasa Spanyol. Universidad Anahuac Cancun menjelaskan bahwa mereka mempunyai program belajar Bahasa Spanyol secara online dan juga mempunyai summer program untuk belajar Bahasa Spanyol secara fisik selama 2 bulan.
Pertemuan tersebut berjalan lancer. Kedua belah pihak sepakat untuk mengkukuhkan kerja sama yang akan dilakukan melalui suatu Nota Kesepahaman (MoU).