Untuk Pertama Kalinya, AS Tetapkan World Angklung Day di Millbrae

Untuk pertama kalinya, Kota Millbrae menetapkan 15 November sebagai World Angklung Day sekaligus menjadikan November sebagai Bulan Angklung Dunia — sebuah penghargaan luar biasa bagi warisan budaya Indonesia.

Perayaan World Angklung Day 2025 diprakarsai dan diselengarakan oleh Indonesia Lighthouse bekerja sama dengan KJRI San Francisco, dan didukung oleh KBRI Washington DC, Kementerian Kebudayaan, dan komunitas Indonesia di California, serta para sponsor terkait, sekaligus menandai 15 tahun pengakuan angklung oleh UNESCO.

Beragam grup angklung dari seluruh AS tampil memukau, seperti Angklung Cendrawasih, GKI San Jose, dan berbagai grup lintas komunitas, serta termasuk penampilan inovatif “Bring Angklung to the Next Level” oleh Manshur Angklung.

Duta Besar RI untuk AS dan Konjen RI San Francisco menyampaikan apresiasi atas dukungan Kota Millbrae, yang juga membuka peluang kerja sama strategis mulai dari teknologi, bioteknologi, ekonomi, hingga diplomasi budaya.

Setiap denting angklung kini menjadi jembatan persahabatan Indonesia–AS.

Kegiatan ini telah diliput di sejumlah media lokal serta berbagai media nasional di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *