66 WNI Tertahan di India Akibat Lockdwon Bisa Pulang ke Indonesia
KJRI Mumbai pada Kamis, 15 Oktober 2020, memfasilitasi repatriasi mandiri 66 (enam puluh enam) Warga Negara Indonesia (WNI) yang tertahan di wilayah kerja akibat lockdown Covid-19. Repatriasi mandiri kali ini bekerjasama dengan Indonesia Tamil Sangam, menggunakan penerbangan Indonesia Air Asia QZ 0984 dengan rute penerbangan Chennai – Mumbai – Jakarta. Peserta repatriasi mandiri terdiri dari 62 peziarah religi, 3 pekerja profesional dan 1 kunjungan keluarga.
Pada penerbangan tsb juga terdapat 103 WN India dan 1 WN Korea Selatan pemegang KITAS atau Visa. Pada repatriasi ini mereka berangkat melalui dua embarkasi keberangkatan yaitu Chennai dan Mumbai.
Sebanyak 36 WNI berangkat dari Chennai International Airport, Chennai dan 30 WNI berangkat melalui Bandara Internasional Chhatrapati Sivaji International (CSIA) Mumbai dengan penerbangan yang sama. Seluruh peserta repatriasi telah melakukan tes SWAB/PCR mandiri dengan hasil negatif.
Selain itu KJRI Mumbai juga menerbitkan Surat Keterangan Jalan dan memberikan Kartu Kewaspadaan Kesehatan untuk semua WNI peserta repatriasi guna memudahkan proses lanjutan pada saat ketibaan di Bandara Internasional Soekarno Hatta.