Pontianak Gelar Berbagai Atraksi Saat Matahari Capai Kulminasi
Pontianak menyiapkan berbagai atraksi seni, budaya serta ilmu pengetahuan dan teknologi di kawasan Tugu Khatulistiwa untuk memeriahkan acara pada saat matahari mencapai kulminasi pada 21-23 September.
14 Kabupaten/kota Kalbar akan turut berpartisipasi dalam pameran, selain itu berbagai pertunjukan yang bernuansa Iptek akan digelar dari berbagai daerah. Salah satu acara yang diperkirakan akan membuat pengunjung terpesona adalah, atraksi roket air dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) Bandung dan atraksi Ilmiah dari Universitas Tanjungpura. Tak ketinggalan tentunya pecah telur yang selalu menjadi atraksi yang ditunggu penonton.
Pemerintah juga mengundang negara Malaysia dan Brunei Darussalam juga negara tetangga lainnya untuk menyaksikan kulminasi matahari di Tugu Khatulistiwa.
Peristiwa alam itu menjadi kegiatan tahunan Kota Pontianak guna menarik kedatangan wisatawan lokal dan mancanegara.
Kulminasi matahari, merupakan peristiwa matahari melewati garis khatulistiwa, terjadi setahun dua kali dan tahun ini bisa disaksikan pada 21-23 Maret lalu dan berikutnya 21-23 September pada pukul 11.30 WIB di Tugu Khatulistiwa, Pontianak.