Kabupaten Purbalingga dan Prefektur Kagawa Jalin Kerja Sama Pengiriman Tenaga Kerja
Dalam upaya untuk meningkatkan kerja sama bidang ketenagakerjaan, KJRI Osaka memfasilitasi kerja sama antara Kabupaten Purbalingga dan Prefektur Kagawa di bidang pengiriman tenaga magang kerja (jishusei). Penandatanganan dokumen kerja sama tersebut secara langsung disaksikan oleh Konsul Jenderal RI Osaka, Mirza Nurhidayat dan Bupati Purbalingga, Dyah H Pratiwi di Kagawa (12/12).
Kerja sama tersebut secara teknis dilaksanakan oleh LPK Yasui Abadi Purbalingga dan Human Ring Cooperative. Kedua belah pihak diharapkan dapat memulai pengiriman tenaga pemagang Purbalingga ke Jepang pada tahun 2020.
Pada kesempatan yang sama, keduanya juga menyaksikan penandatanganan kesepakatan pembelian produk gula kelapa antara CV Bunga Palm dan Jalak Coffee and Cocoa.
Konsul
Jenderal RI Osaka menyampaikan bahwa KJRI Osaka terus berkomitmen untuk
memfasilitasi peningkatan kerja sama antara Pemerintah Daerah di
Indonesia dan Jepang. Kesepakatan kerja sama yang sudah ditandatangani
diharapkan dapat menjadi pendorong kerja sama yang lebih kuat antara
Prefektur Kagawa dan Kabupaten Purbalingga.
Sementara
itu, Bupati Purbalingga yang juga berkesempatan melakukan kunjungan
kehormatan kepada Gubernur Kagawa, Keizo Hamada, menyampaikan keinginan
dan komitmen untuk melakukan kerja sama yang lebih aktif dengan
Prefektur Kagawa di berbagai bidang.
Sektor ketenagakerjaan merupakan sektor kerja sama yang penting bagi Indonesia dan Jepang. Kondisi yang sedang dihadapi masing-masing negara, menjadikan Indonesia dan Jepang sebagai mitra yang saling melengkapi. Aging Society yang sedang dihadapi Jepang membuat jumlah tenaga kerja menjadi langka sementara di sisi yang lain Indonesia yang sedang mendapatkan bonus demografi memiliki jumlah angkatan kerja yang melimpah.