Kolaborasi Seni Indonesia -Hongaria Di Teater Nasional Hungary
KBRI Budapest bekerja sama dengan Paguyuban Citra pimpinan Bapak Agum Gumelar dan Ibu Linda Amalia Sari Gumelar menyelenggarakan kegiatan Pagelaran Seni Budaya Indonesia yang menampilkan berbagai tarian daerah Indonesia, berbagai lagu tradisional Indonesia serta pop populer dunia dibawakan oleh penyanyi terkenal Indonesia, Lea Simanjuntak dan Rio Febrian di gedung pertunjukan National Theater of Hungary.
Pertunjukan seni budaya ini diperkaya pula dengan peragaan kain tenun khas Indonesia dari berbagai daerah di Nusantara, koleksi dari pribadi Ibu Darwia Pontjo Sutowo.
Pagelaran seni budaya tersebut sebagai rangkaian dari kegiatan Resepsi Diplomatik dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-77.
Gedung National Theater of Hungary yang berkapasitas 620 tersebut penuh dengan para tamu undangan Resepsi Diplomatik serta masyarakat Hongaria dari berbagai kalangan lainnya.
Masyarakat Hongaria ikut hanyut dan merasa bangga ketika salah satu lagu legenda Hongaria, Tavaszi Szél dibawakan secara grande oleh Lea Simanjuntak.
Pagelaran seni dan budaya yang bertajuk “Wonderful Indonesia” tersebut merupakan kolaborasi antara musisi Indonesia dengan Resonance Chamber Orchestra Hongaria yang digawangi oleh komposer handal Trias Anugrah. Koreografer tarian dipunggawai oleh Said Rachmat, President of CIOFF Indonesia. Dan keseluruhan acara dibawah kendali dari Ari Wisaksono.
Festival seni budaya ini terselenggara berkat dukungan dari PT Roatex Indonesia, Markija Berdaya, PT Hutama Karya, PT Waskita Karya dan Indonesian Trade Promotion Center-Budapest.