Dubes RI Bandar Seri Begawan Sarankan PMI WNI Patuhi Hukum Brunei Darussalam, Termasuk Hukum Syariah
Duta Besar Dr. Sujatmiko berpesan, “Saya berharap para PMI menjaga kesehatannya dengan baik sehingga dapat bekerja secara optimal.” Ditambahkan, “Saya juga berharap para PMI dapat mematuhi ketentuan hukum Brunei Darussalam, termasuk hukum Syariah agar tidak terjerat permasalahan hukum.” Para PMI juga diingatkan agar memperhatikan masa berlaku dokumen keimigrasian mereka dan hanya bekerja sesuai uraian pada visa dan tidak merangkap pekerjaan lain.
Pesan itu disampaikan Duta Besar RI Di Kuala Belait, saat berkunjung dan bersilaturahmi dengan sekitar 200 PMI pada malam hari di kediaman seorang pengusaha Brunei Darussalam.
KBRI Bandar Seri begawan juga mengadakan pelayanan konsuler bagi para Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Kuala Belait dan layanan pemeriksaan kesehatan gratis. Kedua layanan tersebut diberikan mulai pukul 9 pagi hingga pukul 6 sore dan diikuti oleh 52 PMI di Kuala Belait pada 21 November 2020, serta oleh 71 PMI di Temburong pada 22 November 2020. Duta Besar RI untuk Brunei Darussalam, Dr. Sujatmiko, juga mendampingi tim KBRI pada kedua kegiatan tersebut. Para PMI dengan antusias menggunakan layanan konsuler tersebut.
Sedangkan di Temburong, Duta Besar Dr, Sujatmiko juga menyempatkan menerima undangan Sdr. Purnomo, warga Indonesia yang membuka cabang toko material bangunan setelah memiliki usaha serupa di Sengkurong, Bandar Seri Begawan. Dalam jamuan ramah tamah, Duta Besar RI menyampaikan selamat dan berharap usaha ini akan diberkahi keberhasilan. Ditambahkan, “Saya berharap produk Indonesia akan semakin banyak dijual di toko ini.” Untuk itu, dikatakan bahwa KBRI akan memfasilitasi informasi yang diperlukan.
Layanan konsuler diberikan oleh staf KBRI dan meliputi Lapor Diri, Lapor Diri Pulang, Perpanjangan Paspor, Endorse SIM, Sign On/Off Buku Pelaut, See Page, Konsultasi, Syarat Paspor tidak lengkap. Sedangkan layanan pemeriksaan kesehatan diberikan oleh seorang dokter dan 2 perawat serta meliputi pemeriksaan darah, pemeriksaan tekanan darah, konsultasi dokter, dan pemberian obat.
Setelah mengikuti pertemuan silaturahmi di Kuala Belait, para PMI menyampaikan apresiasi tinggi kepada Duta Besar RI yang telah berkenan melakukan “blusukan” untuk bertatap muka dan berdialog dengan mereka. Selain itu, para PMI juga menyampaikan penghargaan kepada KBRI yang telah menyelenggarakan kedua kegiatan pelayanan tersebut dan mengharapkan kegiatan serupa akan dilakukan kembali ke depan.