Permainan Angklung Memeriahkan Pertemuan Tahunan Women’s International Club New Delhi di Kedutaan Besar RI

Auditorium Hasanuddin, Kedutaan Besar Republik Indonesia sore itu, Rabu (18/9) dipadati lebih kurang 150 tamu undangan dari para anggota yang tergabung dalam Women’s International Club (WIC) New Delhi yang hadir dalam rangka perayaan tahun emas berdirinya organisasi tersebut.

WIC merupakan organisasi wanita Internasional yang prestigius dimana keanggotaannya terdiri dari berbagai wanita dari kalangan professional, akademisi, istri para pejabat pemerintahan, pengusaha India, serta dari kalangan ekspatriat dan diplomat.

Dalam rangka memperingati kedua momen penting tersebut, KBRI New Delhi mempersembahkan pertunjukkan angklung sekaligus memperkenalkan alat musik dari bambu tersebut kepada para undangan sebagai misi mempromosikan salah satu budaya Indonesia. “Selain batik, angklung juga merupakan salah satu identitas budaya Indonesia yang diakui UNESCO pada tahun 2010.

Untuk mengenal lebih jauh mengenai angklung, kami telah mengundang pemusik angklung dari Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung, saudara Wildan Qodaris yang akan menghibur kita sebentar lagi,” ujar Dewi Ratna Suryodipuro, istri Duta Besar RI untuk India dan Bhutanyang disambut dengan tepuk tangan antusias dari para undangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *