Kemeriahan Buka Puasa Bersama di Kanada

Catatan Anindita Tantri

Allahu Akbar, Allahu Akbar, gema adzan magrib berkumandang di gedung MIIT Center, Mississauga pada tanggal 23 Maret 2024 lalu. Tua, muda, dan anak-anak menyambut hangat acara buka puasa bersama yang diadakan MIIT (Masyarakat Islam Indonesia di Toronto dan sekitarnya).

Pelaksanaan Buka Puasa ini selalu diadakan rutin setiap tahunnya. Biasanya di setiap akhir pekan di hari sabtu, MIIT bekerja sama dengan KJRI Toronto mengadakan acara buka puasa bersama dimana komunitas muslim Indonesia bisa datang dan berkumpul bersama. Namun kali ini buka puasa terasa spesial karena diorganisir oleh MIIT sendiri.

Tidak hanya acara buka puasa, pada hari Sabtu tanggal 23 Maret lalu adalah hari yang tidak biasa dimana diadakan perlombaan anak-anak bertema Ramadan. Lomba tilawah dan hapalan Al Quran, lomba membuat video pendek dan panjang bertema Ramadan, juga lomba poster. Anak-anak usia 4 – 17 tahun dipersilahkan untuk ikut berpartisipasi dalam perlombaan ini.

Di bagian konsumsi, para ibu-ibu MIIT dengan sukarela menyiapkan berbagai hidangan nikmat untuk para jamaah yang datang ke acara buka puasa bersama. Bapak-bapak di awal waktu bergotong-royong mempersiapkan ruangan dan sound system sehingga acara bisa berjalan lancar nantinya. Remaja atau para youth membantu penerimaan tamu agar flow atau aliran kedatangan tamu bisa tertib dan lancar.

Tausiyah yang menyejukkan hati juga dibawakan oleh dai muda Indonesia, putra dari salah satu jamaah MIIT Ibu Luki Agustini Sadikin, Ananda Adam Rayyan. Adam membawakan ceramah dengan judul Why We Need Allah? Strengthen our Conviction in This blessed Month of Ramadan.

Acara buka puasa ini dihadiri lebih dari 200 peserta yang telah mendaftar terlebih dahulu. Hal ini dilakukan agar acara buka puasa bersama dapat dipersiapkan dengan lebih tertib.

Acara buka puasa ini juga dihadiri oleh Bapak Duta Besar Indonesia untuk Kanada Bapak Daniel T. Simanjutak beserta staf. Beliau memberikan sepatah dua patah kata kepada jamaah untuk tetap menjaga kebersamaan dan kerukunan beragama di tanah Kanada. Tidak lupa Ibu Dyah Lestari Asmarini selaku Konjen Indonesia untuk Kanada juga hadir di acara buka puasa bersama ini.

Bapak Riza Rachmadsyah, ketua MIIT periode 2024 juga memberikan sambutannya untuk tetap semangat menghidupkan dakwah Islam di perantauan. Acara buka puasa bersama dilanjutkan dengan shalat Magrib dan tarawih dipimpin oleh Ustadz Nurachman Memed. Alhamdulillah rangkaian acara buka puasa bersama MIIT berjalan dengan lancar.

Kegiatan acara buka puasa bersama tidak hanya mengikat hati para muslim dan muslimah yang tinggal di Toronto dan sekitarnya. Di dalam suasana kebersamaan dan kerukunan, saling membantu dan melayani jamaah sehingga dakwah dan silaturahmi itu akan selalu hidup di bumi Kanada, in shaa Allah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *